Pasangan Bang Wako- Heldo Aura Kampanye Riang Gembira,Tebar Senyuman yang Khas kepada Setiap Warga

    Pasangan Bang Wako- Heldo Aura Kampanye Riang Gembira,Tebar Senyuman yang Khas kepada Setiap Warga
    Heldo Aura bersama tim pendukung

    Bukittinggi-Cawako Bukittinggi Erman Safar dan Cawawako Bukittinggi Heldo Aura kembali blusukan ke Tengah Sawah kelurahan ATTS pada Selasa (15/10/2024).

    Seperti biasa senyum mereka berdua ini yang tak pernah lepas dari perjumpaan dengan masyarakat yang disinggahinya dengan wajah memancarkan senyum, sapa dan santun.

    Saat blusukan door to door ada juga beberapa warga yang ingin mengenal lebih dekat dengan Cawawako yang berpasangan dengan Cawako Erman Safar ini.

    Dikatakan Heldo, kalau keluhan dari masyarakat di Tengah Sawah itu hingga saat ini belum ada, karena masyarakat telah merasakan program program Hebat yang dilaksanakan selama periode Erman Safar dari program seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi.

    "Alhamdulillah semua masyarakat terbantukan, dan insyaallah mereka siap mendukung kembali Erman safar dan Heldo Aura, karena program program nya telah dirasakan oleh masyarakat.

    Di kelurahan  yang sama namun berbeda lokasi, Bang Wako bersama istri  Fiona Agyta Erman Safar blusukan keTengah Sawah hingga ke Pasar Bawah

    "Mohon doa restu untuk kami yang akan maju menjadi Walikota dan Wakil Walikota Bukittinggi semoga bisa terpilih, " ucap Bang Wako pada setiap blusukan ke rumah warga.

    Bang Wako menambahkan, kami akan tetap lanjutkan program program unggulan Bukittinggi Hebat yang nantinya akan membantu masyarakat, semoga masyarakat kota Bukittinggi makmur ekonomi dan sejahtera.

    Blusukan kerumah warga tersebut disambut warga dengan sangat suka cita , karena kedua pasangan tersebut selalu menebar senyum yang khas dan bersahaja.(lindafang).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pjs Walikota Bukittinggi Kunjungi Kelurahan...

    Artikel Berikutnya

    Cawako Marfendi : Kita akan Bangun Bukittinggi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Kekuatan Arus Dukungan Massa Terus Membludak, Erman-Heldo Terus Menguat

    Tags